Visi SMK Veteran Cirebon
Membentuk SMK yang bermutu dan lulusan memiliki kemandirian serta berbudi luhur
Misi SMK Veteran Cirebon
- Meningkatkan disiplin seluruh Warga Sekolah, sebagai dasar terwujudnya layanan Pendidikan yang baik, serta mengoptimalkan kemampuan Peserta Didik.
- Mengembangkan potensi intelektual dan kreatifitas siswa dalam rangka memacu peningkatan mutu dan prestasi sesuai dengan perkembangan IPTEK yang didasari IMTAQ.
- Mewujudkan Peserta Didik, gemar belajar dalam rangka peningkatan prestasi.
- Mempersiapkan Peserta Didik yang inovatif, kreaktif, berwawasan luas dan mampu bersaing.
- Menghasilkan Peserta Didik yang berakhlak mulia, memiliki keterampilan serta dapat mengembangkan kemampuan lebih lanjut dalam dunia kerja sesuai dengan perkembangan kebutuhan dunia usaha / industri.
Tujuan Sekolah
- Menyiapkan siswa memasuki lapangan kerja serta mengembangkan sikap profesional
- Menyiapkan siswa agar mampu memilih karier, berkompetisi dan mengembangkan diri
- Mendidik siswa untuk melanjutkan ke jenjang pendidikan yang lebih tinggi
- Menyiapkan tamatan agar menjadi warga negara yang produktif, kreatif dan adaptif
Strategi
- Menyempurnakan pembagian tugas yang sesuai dengan latar belakang dan kemampuan agar tercapai hasil yang optimal.
- Menyusun program kerja semua komponen.
- Menerapkan tata tertib / disiplin untuk komponen sekolah.
- Mengoptimalkan Kegiatan Belajar Mengajar.
- Melengkapi sarana / peralatan praktek untuk mendukung kelancaran belajar mengajar.
- Meningkatkan dan mengembangkan kegiatan Ektrakurikuler yang dapat menumbuhkan kreatifitas siswa.
- Melengkapi penampilan sekolah sesuai dengan
- Memacu kreatifitas guna mengembangkan Wawasan pendidikan melalui seminar, lokakarya, pendidikan dan pelatihan.
infonya bermanfaat, saya sarankan lengkapi profil dengan gambar atau video kegiatan atau praktek siswa. makasih, semoga SMK Veteran tetap jaya dan bisa eksis
BalasHapus